FORUM ROSES
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

FaktaČ Menarik

3 posters

Go down

FaktaČ Menarik Empty FaktaČ Menarik

Post by ova Tue May 13, 2008 12:02 am

Inih saya kumpulin random facts tentang ilmu pengetahuan populer yang saya dpet dari browsing di mana-mana. Enjoy!!!!
--------------------------

Laut yang airnya paling jernih di bumi terdapat di laut Weddell, yang terletak di lepas pantai Antartika, Kutub Selatan.

Berdasarkan penelitian para ahli dari Institut Alfred Wegener pada tanggal 13 Oktober 1986, sebuah piringan bernama Secchi Disk yang telah ditenggelamkan hingga kedalaman 262 feet atau sama dengan kedalaman 79,8 meter, masih dapat terlihat jelas dari permukaan. Tingkat kejernihan seperti ini hanya mungkin dicapai oleh air suling murni.

--------------------------

Tidak ada seekorpun burung penguin yang hidup di Kutub Utara. Belahan bumi bagian Utara bukanlah habitat alami penguin. Keseluruhan 17 sub spesies penguin tinggal di belahan selatan bumi.

Penguin adalah satu-satunya burung yang tidak bisa terbang namun bisa berenang. Penguin sangat ahli berenang. Walau bernapas dengan paru-paru, penguin sering menyelam hingga sepanjang 18 menit, tanpa mengambil udara barang sekalipun.

Selain ahli berenang, penguin memiliki keunikan karena memiliki organ desalinasi khusus di daerah sekitar matanya. Dengan organ ini, penguin dapat mengubah air asin menjadi air tawar.

--------------------------

Nama warna Magenta berasal dari nama sebuah pertempuran antara tentara Perancis dan Sardinia melawan tentara Austria di tahun 1859. Pertempuran tersebut berlangsung di sebuah tempat yang bernama "Magenta".

Setelah pertempuran usai, warna campuran antara merah dan ungu ditiru oleh para ahli kimia Perancis untuk menggambarkan warna darah yang mengering. Dan untuk mengenang pertempuran yang terjadi, warna baru itu diberi nama warna Magenta

--------------------------

Ada satu alasan utama mengapa ular selalu menjulur-julurkan lidahnya. Ular tidak memiliki telinga, namun memiliki lidah yang sangat sensitif terhadap getaran udara. Dengan menjulurkan lidahnya ular menangkap suara dan bau, dan inilah indra paling utama bagi ular.

Bunyi seruling yang dimainkan oleh para pawang ular di India tidak pernah didengar oleh ular. Ular tersebut cuma tertarik pada gerakan seruling yang dimainkan oleh sang pawang.

--------------------------

Boerhaave, seorang dokter Belanda dan penulis buku "Elementa Chemiae", meninggal tahun 1738. Sebelum wafat ia meninggalkan sebuah buku tebal bersegel dengan judul "The Onliest and The Deepest Secrets of The Medical Art" (Rahasia paling mendalam dan satu-satunya dalam Seni Pengobatan).

Buku tersebut dilelang, dan sang pemenang lelang yang telah mengeluarkan uang senilai $ 20.000 dalam emas membawa pulang buku itu. Saat segel dibuka, ia menemukan bahwa 99 dari 100 halaman buku itu adalah kosong. Selain sampul depan, cuma terdapat tulisan pendek: "Jaga diri untuk tetap tenang, jaga kaki agar tetap hangat, dan kamu akan membuat dokter terbaik sekalipun menjadi miskin."

Laughing
ova
ova
Master
Master

Jumlah posting : 67
Age : 40
Lokasi : Rembang
Registration date : 09.05.08

http://aftasta.blogspot.com

Kembali Ke Atas Go down

FaktaČ Menarik Empty Re: FaktaČ Menarik

Post by ova Tue May 13, 2008 12:34 am

Menurut penelitian yang dilakukan oleh lembaga Forrester, di Amerika, telepon biasa memerlukan waktu 91 tahun untuk mencapai jumlah 100 Juta unit terpasang. Sedangkan televisi memerlukan waktu 54 tahun untuk mencapai jumlah yang sama. Sementara saat ini, handphone memperoleh satu pelanggan baru setiap 1,3 detik..!

--------------------------

Sebelum kedatangan dan penaklukan bangsa Spanyol di Amerika Selatan, orang Indian Inca tidak mengenal besi, perunggu atau logam lain. Itu sebabnya mereka memiliki emas dalam jumlah yang sangat besar.

Mereka tidak hanya menggunakannya sebagai perhiasan, tetapi juga untuk benda keperluan sehari-hari seperti paku, peralatan makan dan memasak, sisir, dan pencabut alis. Jadi dapat dibayangkan bagaimana 'gila'nya orang Spanyol ketika melihat orang Indian setiap hari bersisir menggunakan sisir emas.

--------------------------

Di usia 25 tahun, ia dipecat dari ketentaraan, selain itu ia telah dipermalukan, patah semangat, tanpa harapan, tanpa uang. Di ujung semua itu, berniat bunuh diri dengan meloncat dari sebuah jembatan.

Namun sebelum niat tersebut terjadi, seorang teman datang dan membujuknya untuk membatalkan niat tersebut. Sang pemuda pun membatalkan bunuh diri, dan memulai hidup baru.

Hanya dalam waktu setahun setelah rencana bunuh diri itu, ia berhasil meniti kembali karir militernya yang telah hancur, dan berhasil menjadi jenderal termuda dalam Dinas Ketentaraan Perancis. Kemenangan besar dapat dicapainya justru saat ia memimpin prajurit-prajurit lelah yang kelaparan (dimasa inilah ia berkata "prajurit berjalan di atas perutnya"). Di kemudian hari ia menaklukkan seluruh Eropa daratan.

Nama orang itu adalah Napoleon Bonaparte.

--------------------------

Menyebut Cleopatra - akan mengingatkan kita tentang ratu cantik jelita dari Mesir. Tapi sebentar, Cleopatra yang mana? Karena ternyata dalam sejarah Mesir Kuno - terdapat TUJUH ratu yang bernama Cleopatra.

Lalu dari ketujuh Cleopatra tersebut, mana yang paling terkenal dan juga tercantik? Ia adalah Cleopatra VII. Sedemikian jelitanya ratu yang satu ini, sampai bisa memikat hati dua penguasa Romawi yaitu Julius Caesar dan Mark Anthony, di dua jaman berbeda.

Akibat daya tarik Cleopatra ini pula, Triumvirate (tiga penguasa) Romawi jadi bertikai satu sama lain. Demi mendapatkan Cleopatra, Mark Anthony rela meninggalkan istrinya, yang merupakan adik Octavianus. Terang saja Octavianus marah besar. Ia pun menyerang Mark Anthony dan Cleopatra dengan menggunakan armada tempurnya. Pasukan Mark Anthony dan Cleopatra kalah dalam pertempuran di Actium, Yunani tahun 33 sM.

Bak drama Romeo dan Juliet yang terlalu cepat 15 abad - Mark Anthony dan Cleopatra bermaksud meneruskan cinta mereka di "alam baka". Keduanya bunuh diri. Mark Anthony bunuh diri dengan menikam diri menggunakan
pedang, dan akhirnya meninggal di pangkuan Cleopatra. Sementara sang ratu melakukan bunuh diri dengan membiarkan dirinya dipatuk ular Asp (Kobra Mesir).

Setelah meninggalnya Cleopatra, Mesir jatuh dalam kekuasaan Octavianus, yang selanjutnya menjadi Kaisar Terbesar Romawi - dengan nama baru : Kaisar Augustus, yang namanya sekarang kita pakai sebagai nama bulan ini.

--------------------------

Asal dari obat yang dikenal dengan "Aspirin" - ternyata dari jaman Yunani kuno, dan diperkenalkan oleh Bapak Para Dokter se-dunia - yaitu Hippocrates. Tentu saja Hippocrates tidak menyebut Aspirin, melainkan menyebut tumbuhan bernama Willow yang bila batangnya dikeringkan dan dijadikan bubuk, dapat menghilangkan rasa sakit.

Ribuan tahun berlalu, hingga di tahun 1829, para ilmuwan berhasil mengisolasi bahan dalam tumbuhan Willow yang berfungsi meredakan rasa sakit. Bahan tersebut bernama Salicin. Repotnya, bahan ini memang bikin kepala plong tapi bikin perut memberontak -manfaat dan mudaratnya sama besar. Tentu saja harus ada jalan
keluar. Di tahun 1853, seorang ahli kimia Perancis bernama Charles Frederic Gerhardt berhasil menetralkan Salicin alami menjadi Asam salisilat (Salicylic Acid) lewat buffering dengan Natrium dan Asam Asetat. Asam salisilat ini lebih "ramah" terhadap perut.

Di tahun 1899, seorang ahli kimia Jerman, bernama Felix Hoffmann, yang bekerja bagi Bayer, menemukan kembali formula Gerhardt. Hoffmann membujuk Bayer untuk memasarkan obat itu, yang selanjutnya muncul di pasar dengan nama pasaran "Aspirin".

--------------------------

Hard Disk pertama yang tercipta adalah buatan IBM. Namanya 350 RAMAC Disk File (Random Access Method of Accounting and Controlling). Pertama kali ditawarkan oleh IBM pada bulan September 1956. Berbeda dengan hard disk modern masa kini, 350 RAMAC berukuran besar. Saaaaangat besar. Lebih seperti gentong/drum. Media penyimpan utamanya adalah 50 keping magnetik bergaris tengah 24 inchi (61 cm).

Kapasitasnya? 5 Megabyte saja…

Surprised

Harganya? US$ 35.000/setahun.IBM
tidak menjual - melainkan menyewakan perangkatnya. Dengan umur pakai
lima tahun - berarti Hard Disk 350 RAMAC itu memiliki label harga
kira-kira US $175.000!!
ova
ova
Master
Master

Jumlah posting : 67
Age : 40
Lokasi : Rembang
Registration date : 09.05.08

http://aftasta.blogspot.com

Kembali Ke Atas Go down

FaktaČ Menarik Empty Re: FaktaČ Menarik

Post by ova Sun May 25, 2008 10:29 pm

Tanda bahaya dalam keadaan darurat - kita semua sudah kenal, yaitu SOS. Banyak orang mengatakan bahwa SOS adalah singkatan "Save Our Soul" - tetapi ini sebenarnya keliru. SOS bukanlah singkatan. Huruf SOS dipilih
karena tanda ini dapat dengan mudah diingat bila dituliskan dalam kode Morse (alfabet yang digunakan pada telegraf). Dengan kode morse - tanda SOS terbentuk dari tiga titik tiga garis dan tiga titik. . . . _ _ _ . . .

Sebagai tambahan informasi, tanda SOS pertama kali digunakan oleh kapal legendaris "Titanic" saat menjelang ajalnya. Namun sayangnya karena tanda SOS saat itu belum dikenal luas - tidak heran saat musibah Titanic - kapal-kapal di sekitarnya terlambat merespon dan memberi bantuan.

Sebagai alternatif lain dari SOS adalah "Mayday" - yang biasanya diucapkan lewat hubungan komunikasi radio. Kata "Mayday" berasal dari kata : m'aidez - bahasa Perancis yang berarti "Tolong Saya". Jadi gak ada kaitannya dengan hari buruh Internasional itu..
ova
ova
Master
Master

Jumlah posting : 67
Age : 40
Lokasi : Rembang
Registration date : 09.05.08

http://aftasta.blogspot.com

Kembali Ke Atas Go down

FaktaČ Menarik Empty Re: FaktaČ Menarik

Post by ozanestine Thu Feb 05, 2009 12:58 pm

Jgn Suka Mnjepit Gagang tlp or HP....
Mending ngejepit yg laen ja..... hehehe.. paan hayooo...






Ini adalah perilaku biasa di
kalangan pekerja , ...
ternyata bisa kena stroke!





Tonjolan
tulang dapat memutuskan saluran pembuluh darah dan memicu stroke. Peringatan
berikut ini mungkin perlu diperhatikan benar oleh para sekretaris, operator,
konsultan, dokter dan para karyawan
/ wati yang sering menggunakan telepon.

Ingat, janganlah
terlampau sering melepaskan gagang telepon dari tangan Anda dan meletakkannya
di antara pundak dan telinga, sementara tangan melakukan aktivitas lain. Konon,
perilaku semacam itu bisa menyebabkan stroke. Demikian dikemukakan seorang ahli
syaraf asal Perancis pada Jurnal Kesehatan beberapa waktu lalu.



Seorang
psikiater yang biasa berbicara lewat telepon yang terjepit di telinga kiri dan
pundaknya lebih dari satu jam, dilaporkan menderita stroke ringan. Kejadian
naas itu terjadi akibat adanya tonjolan tulang yang memutuskan saluran pembuluh
nadi. Menurut tim dokter yang meneliti kasus tersebut, pria berusia 43 tahun
yang terbiasa berbicara dengan pasien-pasiennya pada mulanya sehat-sehat saja.


Namun seusai memberikan
konsultasi kepada pasiennya, si psikiater ini mengeluhkan kebutaan sementara
pada mata kirinya, telinga kirinya pun seperti merasakan sebuah dengung. Tak
hanya itu, dia pun mengaku kesulitan untuk berbicara. Kondisi ini menunjukkan
bahwa dirinya menderita stroke ringan.


Dari hasil pemindaian
tampaklah adanya sobekan pada dinding arteri bagian dalam dari organ tubuh si
pria tadi. Sobekan tadi jelas mempengaruhi saluran pengiriman darah yang menuju
ke otak. Seperti diketahui, pada tubuh manusia terdapat dua kelenjar arteri
yang bertugas menyalurkan darah yang mengandung oksigen dari jantung menuju
kepala dan leher. Kedua saluran arteri tersebut naik di kedua sisi leher, dari
jantung menuju otak. Pada gambar scanning tampaklah adanya sebuah
peruncingan tulang yang lazim di sebut sebagai proses stiloid, yang menyebabkan
adanya kontak antara tulang (pada bagian leher) dengan arteri.



Sebenarnya,
setiap orang memiliki dua tulang stiloid ini. Keduanya menonjol dari dua sisi
tulang tengkorak, tepat di bawah telinga dan di belakang tulang rahang. Namun,
tulang yang dimiliki psikiater tadi lebih panjang dari biasanya.



Mathieu
Zuber, ahli syaraf dari rumah sakit Saint Anne, Paris mengatakan "Untungnya pasien ini
hanya mengalami serangan insemik berkala atau terjadi penghentian suplai darah
menuju otak yang kurang dari 24 jam". Dengan begitu, hanya stroke
ringanlah yang menyerang psikiater yang biasa bertelepon dengan pasiennya tadi.
"Namun, kejadian ini menunjukkan kepada kita bahwa aktivitas setiap hari
yang melibatkan penyimpangan agak lama di bagian leher, seperti menggunakan
telepon dengan menghimpit antara telinga dan pundak, bisa menimbulkan masalah
yang tidak terduga bagi sebagian orang," tambahnya.



Ia
menambahkan, psikiater tersebut tidak mengalami gejala stroke terlalu lama.
Namun, sejak kejadian itu, ia tidak mau lagi melakukan pembicaraan dengan cara
menghimpit telepon di antara telinga dan pundaknya saat melayani keluhan
pasien-pasiennya. oleh sebab itu mulai dari sekarang hilangkan kebiasaan
tersebut. "Lebih baik mencegah sebelum hal itu terjadi pada kita
semua". Keep your health...
ozanestine
ozanestine
Mulai Nakal
Mulai Nakal

Jumlah posting : 35
Age : 39
Lokasi : Jakarta
Registration date : 28.05.08

http://www.ozanezone.blogspot.com

Kembali Ke Atas Go down

FaktaČ Menarik Empty Re: FaktaČ Menarik

Post by gothenk\'s Sun Mar 22, 2009 12:33 am

zan...
lamun nyeri cangkeng obatna naon nya?
trus lamun nyeri tulang pangentot kudu dikumahakeun?
blz oon...


MOHON MEMAKAI BAHASA YANG BISA DIPAHAMI BANYAK KALANGAN..
gothenk\'s
gothenk\'s
Masih Baru
Masih Baru

Jumlah posting : 15
Age : 42
Lokasi : BANDUNG
Registration date : 19.03.09

Kembali Ke Atas Go down

FaktaČ Menarik Empty Re: FaktaČ Menarik

Post by ozanestine Thu Apr 16, 2009 10:40 pm

obatna sing loba ngadonga k gusti nu agung...


MOHON MEMAKAI BAHASA YANG BISA DIPAHAMI BANYAK KALANGAN..
ozanestine
ozanestine
Mulai Nakal
Mulai Nakal

Jumlah posting : 35
Age : 39
Lokasi : Jakarta
Registration date : 28.05.08

http://www.ozanezone.blogspot.com

Kembali Ke Atas Go down

FaktaČ Menarik Empty Re: FaktaČ Menarik

Post by Sponsored content


Sponsored content


Kembali Ke Atas Go down

Kembali Ke Atas


 
Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik